Pages

Nangka Dulang

Nangka Dulang

Nangka Dulang adalah salah satu buah nangka unggulan yang dulu dapat banyak ditemukan di daerah pasar minggu Jakarta Selatan dan sekitarnya.
Nangka Dulang memiliki daging buah berwarna kuning cerah dengan bentuk buah yang besar dan tebal serta memiliki rasa yang sangat manis dengan kandungan kandungan air sedikit sehingga terasa renyah.
Berat Nangka Dulang dapat mencapai lebih dari 20 kg dengan produktivitas rata-rata 20 buah/pohon/musim.
Dengan kondisi perakaran yang kuat, tanaman nangka Dulang dapat dengan sangat baik jika digunakan untuk konservasi lahan miring (curam).
Seperti halnya jenis tanaman nangka lainnya, tempat ideal untuk pertumbuhan nagka Dulang adalah daerah dengan ketinggian sampai 700 m di atas permukaan laut dengan tanah yang gembur dan agak berpasir. Tanaman nagka Dulangi memerlukan curah hujan tinggi, yaitu antara 2.500-3.000 mm/tahun untuk dapat tumbuh dan berproduksi dengan baik.

Pedoman Budidaya

Tanaman nangka Dulang dapat diperbanyak dengan mudah dengan biji. Namun, perbanyakan bibit menggunakan cara sambungan adala cara terbaik untuk mendapatkan buah dari bibit nangka Dulang dalam 2-3 tahun setelah penanaman.
Bibit pohon nangka Dulang yang telah disemai dapat ditanam di dalam lubang tanam berukuran 40 cm x 40 cm x 30 cm. Setiap lubang perlu dibiarkan dalam keadaan terbuka selama 2 - 3 minggu untuk memastikan matinya mikroorganisme yang dapat merugikan pertumbuhan bibit dan diberi pupuk kandang sekitar 10 kg. Bibit nangka Dulang dapat ditanam di lahan setelah mencapai ketinggian lebih dari 50 cm.

Pemeliharaan

Pemupukkan tanaman nangka dapat diberikan berupa pupuk NPK (15-15-15) sebanyak 25-1000 gram per tanaman per tahun. Pupuk ini diberikan tiga kali setiap tahun. Namun, setelah tanaman mulai berbuah, pupuk cukup diberikan 1-2 kali per tahun.
Batang pada tanaman nangka dapat menumbuhkan tunas-tunas baru yang perlu dibuang dan menyisakan tunas-tunas normal, kekar, dan sehat.
Buah nangka Dulang dapat tumbuh berdempetan, tetapi umumnya tunggal. Buah nangka sebaiknya dibungkus (dibrongsong) dengan plastik hitam atau anyaman daun kelapa untuk mencegah serangan lalat buah.
Tanaman nangka mampu berbuah sepanjang tahun dengan musim panen raya pada bulan Agustus-Januari

Sumber : lembahhijau.com

Nangka Mini

Nangka Mini

 Sebagai tanaman pekarangan depan rumah maupun tabulampot Nangka Mini dengan ketinggian tanaman yang dapat mencapai 3 - 5 meter adalah salah satu pilihan tanaman buah yang layak dipilih.
Nangka mini yang memiliki sifat genjah dapat mulai berbuah di pekarangan rumah pada umur satu setengah tahun dan dapat dinikmati rasa manis buahnya setelah empat bulan setelah pembungaan. Berat buah rata-rata nangka mini adalah 5-7,5 kg, tetapi dapat mencapai 15 kg pada varietas tertentu.
Seperti halnya jenis tanaman nangka lainnya, tempat ideal untuk pertumbuhan nangka mini adalah daerah dengan ketinggian sampai 700 m di atas permukaan laut dengan tanah yang gembur dan agak berpasir. Tanaman nagka mini memerlukan curah hujan tinggi, yaitu antara 2.500-3.000 mm/tahun untuk dapat tumbuh dan berproduksi dengan baik.

Pembelian Bibit Nangka Mini

Bibit nangka mini setinggi 60 Cm up siap tanam dapat diperoleh dengan harga mulai dari Rp. 60.000,- melaui pemesanan ke sales@lembahpinus.com atau SMS ke 0818 0637 0391(Stok sangat terbatas)

Sumber : lembahpinus.com

Teknik Perkecambahan Benih Pepaya

 Sumber : balitbu.litbang.deptan.go.id
Sampai saat ini perbanyakan tanaman pepaya adalah secara generatif, yaitu dengan menyemaikan biji dari buah yang sudah masak. Perbanyakan secara vegetatif masih sulit dilaksanakan, kalaupun bisa yaitu dengan cara mencangkok batang,dan kultur jaringan tetapi tidak efisien untuk penyediaan bibit dalam jumlah besar. Satu-satunya cara yang mudah dilakukan adalah dengan menggunakan biji, karena dari satu buah bisa diperoleh biji dalam jumlah banyak. Biji tersebut dapat langsung di tanam di kebun atau dapat di semaikan terlebih dulu. Cara perkecambahan biji pepaya yang sudah mengalami penyimpanan dalam bentuk kering ada bermacam-macam. Mengingat sifat biji tanaman pepaya sangat peka terhadap pengaruh suhu dan kelembaban maka di sarankan dalam mengecambahkan benih dilakukan secara hati-hati. Perkecambahan benih pepaya ternyata juga dipengaruhi cahaya, suhu dan kelembaban. Benih pepaya memerlukan cahaya untuk berkecambah karena berhubungan dengan suhu.

Perkecambahan dan penyemaian biji pepaya dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut :
A. Perkecambahan menggunakan kertas tisu atau kain yang lembab
  1. Biji pepaya direndam semalam menggunakan air hangat kuku.
  2. Setelah dibiarkan selama satu malam kemudian di ambil biji yang bernas (biji yang tenggelam dalam air), selanjutnya di cuci dan ditiriskan menggunakan saringan.
  3. Menyiapkan kertas tisu atau kain yang basah/lembab, selanjutnya biji di bungkus menggunakan tisu tersebut dan semprot menggunakan air agar terjaga kelembaban biji.
  4. Masukan biji yang sudah dibungkus tadi ke dalam petridis atau plastik klip dan tutup rapat.
  5. Letakkan di tempat yang terkena cahaya langsung, tetapi jangan terlalu terik sinarnya, suhu yang diperlukan untuk perkecambahan biji kurang lebih 30oC
  6. Selanjutnya dijaga kelembaban biji dengan cara disemprot menggunakan air. Setelah kurang lebih 7-12 hari biji pepaya akan mulai berkecambah.
  7. Selanjutnya biji disemai kedalam polybag yang sudah diisi media tanah dan pupuk kandang dengan perbandingan ( 2 : 1 ).

Langkah-langkah pengecambahan benih dengan metode tissue

B. Perkecambahan menggunakan kantong plastik yang ditiup (modifikasi oksigen)
  1. Biji pepaya direndam semalam menggunakan air hangat kuku.
  2. Setelah dibiarkan satu malam kemudian di ambil biji yang bernas (biji yang tenggelam dlm air), selanjutnya di cuci dan ditiriskan menggunakan saringan.
  3. Biji dimasukkan ke dalam kantong plastik berukuran 1 kg kemudian ditiup.
  4. Selanjutnya plastik diikat rapat menggunakan karet, jangan sampai udara yang didalam plasik keluar/ bocor.
  5. Biasanya setelah 7-12 hari biji sudah mulai berkecambah

Tahapan pengecambahan dengan kantong plastik


C. Perkecambahan di bak persemaian
Biji pepaya direndam semalam lalu disemaikan di bak persemaian selama 15 hari, setelah berkecambah kemudian ditanam di polibag dengan campuran media tanah + pupuk kandang + pasir (1:1:1). Apabila setelah 7-12 hari belum kecambah dapat diberi perlakuan dengan cara:
  1. Merendam kembali biji dengan air hangat 10-30 menit kemudiaan diletakkan kembali pada kertas tisu lembab. Ditunggu antara 3-5 hari biasanya akan berkecambah.
  2. Selain itu dapat dilakukan penyemprotan dengan larutan KNO3 2%


Tips Dahsyat Untuk Tanaman Anggrek


Tidak sedikit dari kita ingin memiliki keahlian dalam menanam anggrek di rumah. Dengan mengetahui beberapa tips sederhana tentang cara menanam anggrek, Anda dapat menumbuhkan anggrek sama mudahnya seperti seorang penanam profesional. Bunga anggrek adalah bunga yang eksotis, cantik dan relatif sederhana untuk tumbuh selama Anda mengetahui cara yang tepat untuk merawat anggrek seperti di bawah ini.

1. Memahami teknik penanaman – bibit anggrek yang bagus adalah yang sudah memiliki umur 1 tahun atau daun yang dimilikinya telah mencapai 1 cm dan disertai dengan kemunculan dua hingga tiga helai akar. Semua bibit anggrek bisa Anda tanam pertama kali di dalam pot plastik. Setelah tiga bulan, anggrek tersebut dapat dipindahkan ke tempat yang baru seperti pot kecil berukuran 8 hingga 10 cm untuk tiga atau lima tanaman. Jangan lupa untuk memasukkan larutan fungisida serta pupuk organik. Hingga tiga bulan berikutnya bibit anggrek yang telah tumbuh itu bisa dipindahkan ke tempat yang lebih besar untuk ditanami satu tanaman. Selain itu, setiap enam hingga delapan bulan sekali Anda perlu mengganti medianya dengan yang baru.

2. Memahami akar – Sering kali Anda akan mendapati akar dari tanaman anggrek Anda mulai tumbuh keluar dari tempat penanamannya. Anda mungkin tergoda untuk memasukkan kembali akar-akar yang keluar itu ke tempatnya semula, ini justru dapat membahayakan tanaman Anda. Sebaiknya, untuk merawat anggrek pindahkan ke pot yang lebih besar dimana akar akan memiliki ruang cukup untuk tumbuh.

3. Menegakkan batang tanaman tersebut – Batang tanaman anggrek dapat tumbuh agak tinggi. Jika Anda pernah membeli anggrek di toko bunga, Anda bisa melihat bahwa tanaman tersebut disokong dengan penyangga. Dengan menggunakan penyangga, Anda dapat menegakkan batangnya hingga berdiri tegak dan berat alami tanaman ini tidak membuatnya jatuh seiring pertumbuhannya.

4. Menjaga suhu – Mengetahui cara menanam anggrek tergantung pada kebutuhan utamanya, misalnya suhu. Anda harus selalu memastikan bahwa anggrek Anda tetap berada di lingkungan dengan suhu 15 hingga 35 derajat celcius. Selama Anda konsisten menjaga suhu yang tepat bagi anggrek, Anda akan melihat keberhasilan dalam merawat anggrek. Beberapa langkah sederhana di atas bisa anda ikuti dan pastikan untuk memberikan penyiraman, suhu serta intensitas cahaya yang tepat bagi anggrek Anda.

Sumber : tanaman.org

Menanam Yuk !

BISMILLAHIRROHMANIRROHIM.

Alhamdulillah akhirnya bisa posting lagi, sahabat hijau semua kali ini saya akan berbagi tentang, tabulampot ( tanaman buah dalam pot ).

Sekarang ini banyak selali penggemar tabulampot ini, karena ini menjadi salah satu solusi bagi mereka yang ingin menanam pohon buah tapi gak punya lahan atau lahan sempit. Untuk melihat apa saja buah yang cocok di buat tabulampot anda bisa search di www.google.com. nanti akan anda temui artikel, gambar, cara memperoleh bibit dll. Kalau melihat gambar tabulampot pasti kita ingin memilikinya di rumah. Disamping unik juga indah di pandang mata.

Bagaimana apakah anda mau mencoba, Ingat kalau kita menanam walaupun tidak bisa menikmati, tetapi kita dapat pahala, karena apabila dinikmati manusia atau hewan itu menjadi sedekah bagi kita. Sampai jumpa di artikel selanjutnya.

Teknik Sambung pada Tanaman


1. siapkan Bibit yang sudah di semai umur bibi kurang lebih 3 bulan Batang berkayu 90%
2.Gunakan Media tanam yang tidak mudah pecah Misalnya akar pakis dan campuran kompos 
3. Pilih tunas atu stek yang agak muda dari pohon induk yang Unggul
4. Panjang bibit potongan bibit dari permukan polibeg minimal 10cm
5. Panjang Tunas atau intres minimal 5 - 7 cm
Cara pengerjaan :
1. Potong batang bibit lokal sesuai dengan ukuran diatas dengan pisau yang seteril dan tajam
2. Belah sesuai dengan ukuran yang diinginkan
3. sayat batang intres dengan model lancip dengan membentuk seperti penggali 
4. masukankan dengan hati-hati, jangan sampai kepegang sayatan tadi, menghindari inpeksi 
5. lalu ikat dengan plastik es yang dipotong kecil kemudian ditarik sampai menipis.
6. lalu diikat pada sambungan dengan rapi dan lilit dengan selebar mungkin jika tida tidak berhasil
7. setelah selesi taruh ditempat yang teduh hindari curah hujan yang berlebihan
8. Tutup dengan kantong plastik Putih diikat dengan membentuk hampa udara 
9. Ikatan kantong penutup harus di bawah lilitan terakir paling bawah
10. Kantong penutup seperti hampa udara hanya boleh dibuka jika sambungan sudah tumbuh
11. jangan lupa media tanam disiram dan tidak terlalu basah
12. tidak perlu menggunakan Roton atau zat lainya, jika diikuti dengan benar
13. Tingkat Keberhasilan 75%


Gambar




post by : http://pagarhijau.blogspot.com

Stek Pucuk Jambu Air Pada Kendi Irigasi


 Sayang rasanya melihat pucuk-pucuk tunas terbuang percuma ketika kita  melakukan pemangkasan bentuk pada koleksi jambu air yang langka maka 
kita memutuskan untuk memasukkan potongan stek pucuk jambu air kedalam kendi irigasi yang ada pada tabulampot delima, hasilnya sungguh menakjubkan, dalam waktu 1 bulan tampak daun tidak layu dan perakaran yang berwarna putih mulai terbentuk di pangkal tunas...
 Tunas pucuk yang baik yang dapat di 'hydro stek'  adalah tunas pucuk setinggi 10 - 15 cm yang pangkal tunasnya sudah berwarna kecoklatan, keberhasilan stek tunas pucuk yang masih berwarna hijau sangatlah rendah, kecuali jika larutan kultur jaringan digunakan sebagai medianya.
Walaupun daun pada stek diperlukan untuk pembentukan akar, tapi daun yang jumlahnya terlalu banyak akan mengurangi tingkat keberhasilan proses stek, daun pada tunas perlu dikurangi jumlahnya hingga 3-5 daun kecil saja. Pengurangan ini dimaksudkan agar tidak terjadi penguapan air yang berlebihan pada daun yang dapat menyebabkan kematian stek. 
Untuk merangsang pertumbuhan akar agar tumbuh lebih cepat, larutan perangsang akar seperti Liquinox Start, Grow Quick, dan LigroVit dapat diaplikasikan pada larutan irigasi dalam kendi. kita lebih menyukai penggunaan Liquinox Start untuk alasan adanya kandungan Phosphoric Acid (P2O5) di dalamnya yang tidak dimiliki merek lainnya. Berbeda dengan merek lainnya yang hanya melengkapi produknya dengan hormon NAA, IBA, dan vitamin B1, Phosphoric Acid (P2O5) di dalam Liquinox Start diperlukan tanaman sebagai nutrisi untuk pembentukan dan pertumbuhan akar.
Untuk mengunakan Liquinox Start, larutkan 1 sendok makan Liquinox Start pada 4 liter air yang akan digunakan untuk pengairan irigasi kendi. Isi kendi irigasi dengan larutan kemudian masukkan stek tunas pucuk ke dalam kendi. Pastikan setiap hari agar ketinggian larutan di dalam kendi tidak kurang dari 1/4 tinggi kendi. Untuk amannya dinding luar kendi dapat di beri lapisan kedap air sampai ketinggian dimaksud yaitu 1/4 tinggi kendi.
Penggunaan zat perangsang pertumbuhan akar pada sistem irigasi kendi tidak saja bermanfaat untuk media stek tunas pucuk, tetapi sistem perakaran tanaman utama tabulampot akan tumbuh dengan subur karena sistem perakarannya akan ikut terangsang untuk tumbuh dan pada gilirannya juga akan membuat tunas cabang dan tunas daun bermunculan serta bunga/buah tidak mudah rontok.
Setelah 3 bulan, atau jika dilihat jumlah akar sudah cukup banyak dan kuat, maka stek dapat dipindahkan ke dalam polybag untuk aklimatisasi sebelum dapat dipindahkan ke lapangan/kebun. 
Botol kemasan 500ml eks minuman air mineral juga bisa  kita gunakan untuk keperluan stek pucuk jambu air jika  kita ingin memberikan pengalaman pada putra-putri tersayang tentang bagaimana suatu jenis tanaman dapat diperbanyak secara vegetatif sebelum menanamnya pada lahan tidur, hal kecil yang dapat membuat kita lebih mencintai bumi kita.

sumber : http://lembahpinus.com